Berbagai kreasi desain pelaminan dengan bahan sponeva dengan finishing yang diinginkan dan bermacam ukuran yang bisa dibuat dapat dengan mudah disatukan sebagai background pelaminan.
Dekor Pelaminan |
Dekor Pelaminan ( sumber Tiara dekorasi ) |
Dekor Pelaminan |
TIPS PESTA PERNIKAHAN
Ini adalah beberapa tips yang dapat digunakan sebagai acuan dalam menentukan Pesta Pernikahan khususnya menyangkut dekorasi pelaminan.
1. Tentukan perkiraan jumlah undangan yang akan diundang, hal ini menyangkut dimana tempat
pesta pernikahan yang akan digunakan selain untuk faktor budget.
2. Tentukan Konsep & Tema nya dari pesta pernikahan itu, karena ini sangat menentukan dan
sebagai acuan untuk persiapan dalam menentukan hal-hal kecil lainnya
3. Tentukan nuansa & warna dekorasi yang diinginkan
4. Tentukan warna pakaian yang akan dikenakan pengantin agar disesuaikan dengan warna
dekor pelaminan
5. Informasikan dimana tempat Pesta Pernikahan apakah akan didalam ruangan ( indoor ) atau
diluar ruangan ( outdoor ), apakah akan digelar dirumah atau di gedung tertentu untuk melihat
ketinggian langit2 ruangan / gedung tersebut.
6. Survey lokasi perlu dilakukan agar dekor pelaminan / tempat resepsi sesuai dengan suasana
tempat tersebut, juga untuk menentukan ukuran pelaminan & ornamen2 pendukung lainnya.
7. Informasikan pada jasa katering agar dekorasi makan dapat menyesuaikan dengan dekorasi
pelaminan agar semua dekorasi Pesta Pernikahan akan serasi.
Pernikahan Ibas & Aliya ( sumber Dinar anhar ) |
PERNIKAHAN ( WEDDING ) adalah kombinasi dari STYLE, GENGSI & SEJARAH, oleh karena itu momen sekali seumur hidup bagi setiap pasangan harus dipersiapkan secara matang agar terlihat begitu indah dan mengesankan , tentunya hal ini tak lepas dari pemilihan konsep dan tema pernikahan yang akan dipilih baik oleh pasangan mempelai maupun keluarga.
Konsep Pernikahan yang kebanyakan dipilih hanya ada antara gaya modern / International atau Traditional.
Anggun dan simple adalah dua kata yang biasanya dipilih pasangan calon pengantin
yang memilih gaya International, sedangkan yang memilih Traditional biasanya karena faktor
keluarga yang masih memegang teguh adat istiadat
TEMA DEKORASI PELAMINAN UNTUK PERNIKAHAN
Ada beberapa macam pilihan antara lain :
1. TRADITIONAL : biasanya tema adat yang kental lebih dominan pada tema ini seperti adat
aceh, minang, jawa, sunda dsb
2. GLAMOUR : konsep dekorasi tema ini yang mengusung konsep glamour & mewah
membutuhkan ruangan yang luas & langit-langit yang tinggi, biasanya
dipenuhi dengan bunga-bunga dari pintu masuk, lounge dan pojok-pojok
ruangan & ornamen kristal perlu ditambahkan untuk kesan glamour.
3. KLASIK : konsep tema klasik bisa terlihat formal dan sakral secara keseluruhan
dan banyak dipilih oleh kebanyakan orang karena cocok untuk semua
usia dan selera.
4. MINIMALIS : tema ini biasanya dengan budget yang minim dan biasa dilakukan untuk
pesta pernikahan dirumah karena tidak cukup luas untuk membangun
pelaminan yang besar
5. SHABBY CHIC : konsep dekorasi yang mengusung sisi romantisme dan feminisme yang
kental misalnya dengan pemilihan dekor warna-warna pastel & pink yang
identik dengan unsur bunga
6. PANTAI : konsep pantai pada acara pernikahan biasanya atas dasar kesukaan mem-
pelai pada alam khususnya pantai, dengan background pemandangan
pantai maka dekor akan disesuaikan warna-warna putih, aqua & biru laut.
7. TAMAN : konsep dekor taman yang biasa diadakan dihalaman hotel atau golf court
clubhouse memiliki kesamaan dengan dengan konsep pantai yang mudah
disesuaikan dekorasinya dengan alam.
8. CHERRY BLOSSOM : tema dekor yang penuh dengan bunga sakura disekitar pelaminan dan
warna-warna yang diusung juga senada dengan bunga sakura seperti
putih, pink & beige.
Dekorasi pernikahan adat bali ( sumber idazdekorasi.com ) |
Dekorasi pernikahan Cherry blossom ( sumber alibaba ) |
STEP BY STEP MENGUKIR SPON UNTUK DEKOR PELAMINAN
1. Pilih ketebalan sponeva warna putih yang akan diukir untuk gebyok atau lis / ornamen lainnya,
biasanya mulai Tebal 4mm, T5mm, T6mm, T8mm, T10mm, T12mm, T15mm, T20mm dan
T 30mm
Lalu dipotong sesuai panjang dan lebar ukiran yang akan dibuat, apabila ukiran yang akan
dibuat sangat panjang maka potongan ukiran spon harus disambung pada saat pemasangan.
Spon eva Putih Tebal 8 -10 mm |
Spon eva Putih Tebal 15 - 20 mm |
dibuat dengan spidol atau pen / pensil
contoh gambar ukiran ( sumber artkimianto seni ukir ) |
3. Dengan menggunakan cutter atau alat ukir lainnya sejenis cutter yang ujungnya tajam, gambar
ukiran yang telah dibuat dipotong / diukir satu persatu
Mengukir spon dengan cutter / pisau tajam |
4. Sponeva untuk gebyok atau ornamen ukiran lainnya yang telah selesai diukir disatukan atau
disambung dengan lem kuning ( aica aibon / super bond / fox ) pada rangka kayu atau besi
hollow agar bisa berdiri.
contoh gebyok pelaminan spon ukiran |
5. Proses terakhir adalah finishing dengan diamplas & dicat sesuai warna yang dipilih biasanya
cat putih sesuai warna spon.
Selanjutnya adalah tugas wedding decoration / vendor decor untuk menghiasnya sesuai pesanan.
NOTE : untuk lebih detail bisa buka youtube : tutorial " pelaminan spon / ukir spon "
ALAT POTONG / UKIR APA YANG BIASA DIGUNAKAN
Ada beberapa alat potong dan ukir yang dapat digunakan antara lain :
1. CUTTER : cutter adalah alat potong dan ukir yang kebanyakan dipakai untuk memotong dan
mengukir pelaminan sponeva, apabila sudah kurang tajam ujungnya tinggal dipatah-
kan & refill nya mudah didapat selain murah.
2. SET PISAU POTONG : set pisau potong dengan 3 model gagang / pegangan dengan 10 macam
pisau yang bisa diganti-ganti.
3. CUTTER PEN KNIFE : cutter bentuk pen dan refill nya yang mudah dicopot dan diganti pisau-
nya, namun ketersediaan refill pisau mungkin agak susah didapat di
Indonesia
4. GERGAJI BESI : gergaji besi warna orange yang bahan nya terbuat dari besi baja & banyak
dijual di toko-toko bahan bangunan bisa sebagai alternative pisau potong dan
ukir spon dengan membuat ujungnya seperti pisau yang tajam dengan
digrenda & diasah terlebih dahulu
5. PISAU DAPUR : pisau dapur yang ujungnya tajam dapat juga digunakan sebagai alat ukir
spon
6. PISAU PANAS ELEKTRIK : pisau elektrik untuk memotong spon dengan bentuk-bentuk
tertentu
CONTOH PELAMINAN UKIRAN SPON
Pelaminan ( sumber gethashtags.com,cdninstagram ) |
contoh ukiran spon ( sumber ingrum.net, dapur kreatif ) |
Semoga momen pernikahan anda akan menjadi momen memorable yang indah dan special
bagi setiap pasangan seumur hidup karena momen tersebut tidak dapat diulangi kembali
Pasangan yang berbahagia |
TUTORIAL / CARA MEMBUAT UKIRAN BERBAHAN SPON EVA ( sumber ALFASZ Chanel )